PADANG - Bunda PAUD Kota Padang Ny. Genny Hendri Septa memberikan apresiasi atas digelarnya Workshop Pembelajaran Aktif, Kreatif dan Menyenangkan melalui Seni Gerak dan Lagu yang digelar selama 16 dan 17 November 2022 di Gedung IGTKI-PGRI Kota Padang.

Menurutnya, kegiatan yang digelar oleh Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia Persatuan Guru Republik Indonesia (IGTKI-PGRI) Kota Padang bekerjasama dengan Bidang Paud Dikmas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Padang itu, sangat penting karena dalam rangka meningkatkan mutu dan kompetensi para guru TK se-Kota Padang.
"Kita tentu berharap, para peserta dapat mengikuti kegiatan ini sampai selesai dengan baik sesuai dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi pendidik PAUD, salah satunya menstimulasi perkembangan motorik kasar anak. Selain itu kita juga harapkan berdampak kepada perkembangan anak usia dini ke depannya yaitu untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila," ujarnya saat membuka kegiatan, Rabu (16/11/2022).

Lebih lanjut istri Wali Kota Padang Hendri Septa itu menambahkan, sebagai pendidik PAUD mesti memiliki kompetensi yang sesuai dengan apa yang dibutuhkan saat ini. Salah satu kompetensi sebagai pendidik adalah mampu menstimulasi aspek pertumbuhan dan perkembangan anak.
 
"Jadi, untuk mewujudkan semua itu perlu diupayakan bersama salah satunya dengan kegiatan hari ini. Sekali lagi terima kasih kami sampaikan kepada IGTKI-PGRI Kota Padang bersama Bidang PAUD Dikmas Disdikbud Kota Padang yang telah bersinergi menggelar kegiatan tersebut. Semoga kegiatan ini dapat berlanjut dan terus dilakukan ke depannya," tukas Bunda PAUD Kota Padang mengakhiri.

Dalam kesempatan itu juga hadir Kabid PAUD Dikmas Disdikbud Kota Padang, A.H. Azmi serta pengurus IGTKI-PGRI Kota Padang dan unsur terkait lainnya.(Dv/Prokopim Pdg)
 
Top