Padang - Wali Kota Padang Hendri Septa meninjau langsung pelaksanaan Muatan Lokal (Mulok) Keminangkabauan di SMPN 5 Padang, Jalan Komplek PJKA, Kelurahan Jati, Kecamatan Padang Timur, Selasa (14/11/2023). 

Dalam kesempatan tersebut, Wako Hendri Septa menyaksikan langsung pelajar SMPN 5 Padang memperagakan tradisi Minangkabau 'Malam Bainai'. Sebanyak lebih kurang 15 orang pelajar terlibat dalam adegan tersebut. Mereka terlihat menghayati masing-masing peran yang telah diberikan kepadanya.

Malam Bainai merupakan malam terakhir bagi calon pengantin wanita Minangkabau merasakan kebebasan sebagai wanita lajang. Malam berinai menjadi bagian dari rangkaian ritual adat yang dimulai sejak beberapa hari sebelum hingga setelah pernikahan seorang wanita.

Wako Hendri Septa yang menyaksikan langsung peragaan Malam Bainai tersebut merasa bangga, senang, sekaligus takjub dengan para pelajar SMPN 5 Padang, karena mereka menghayati dengan seksama setiap peran yang dimainkan.

"Atas nama Pemerintah Kota Padang kami memberikan apresiasi kepada pelajar SMPN 5 Padang yang telah melaksanakan Mulok Keminangkabauan ini. Penampilan mereka luar biasa, dan inilah yang kita harapkan dari program ini, bagaimana generasi muda dapat mempelajari tradisi yang diciptakan oleh nenek moyang mereka, dan menerapkan nanti ketika sudah dewasa," ucap Wako Hendri Septa.

Wako Hendri Septa menambahkan, Pemerintah Kota Padang melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang telah melakukan launching Program Mulok Keminangkabauan babi pelajar PAUD, SD dan SMP se- Kota Padang, pada September 2023 lalu di Balaikota Padang Aie Pacah. 

Program Mulok merupakan tekad dari Pemerintah Kota Padang bersama stakeholder terkait dalam melestarikan adat dan budaya yang dimiliki oleh masyarakat Minangkabau. Bermacam tradisi akan diperagakan oleh pelajar diantaranya, Malam Bainai, Subang 12, Batagak Gala, dan Babako.

"Program Mulok Keminangkabauan ini kita laksanakan satu kali dalam seminggu, setiap Selasa selama 1 sampai dengan dua jam pelajaran," sebut Wako didampingi Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Yopi Krislova, dan Kepala Sekolah SMPN 5 Padang Junaidi.

Wako Hendri Septa berharap, para generasi muda dapat mempelajari ajaran yang telah dimiliki oleh para leluhurnya. Disamping itu juga diharapkan dengan Program Keminangkabauan dapat menjauhkan anak-anak dari perilaku negatif seperti, tawuran, balapan liar, dan narkoba.


"Kita akan terus mempertahankan kegiatan Keminangkabauan ini, karena ini merupakan kewajiban kita selaku orang tua untuk mengajarkan kepada anak - anak kita, agar mereka paham dengan tradisi yang telah diwariskan kepada mereka" pungkas Wako Hendri Septa.(Mul/Prokopim Pdg).

 
Top